Rektor Undiksha hadir dalam penyerahan mahasiswa PPL Luar Negeri (PPL LN) kepada President Prince Songkla University yang didampingi oleh jajaran pimpinan. Pada kesempatan itu pula, Rektor Undiksha didampingi oleh Kepala Urusan Kerjasama Undiksha. Kegiatan Pelaksanaan Pelatihan Lapangan (PPL) ke luar negeri ini akan diadakan di Negeri Gajah Putih, tepatnya di Surat Thani, Thailand. Mahasiswa Undiksha akan melakukan PPL di Prince Songkla University hingga awal bulan Agustus. Ke depan, rintisan ini akan diperluas dengan melibatkan lebih banyak prodi dan Universitas mitra Luar Negeri.
Kegiatan PPL Luar Negeri ini bertujuan dalam rangka peningkatan pengembangan program PPL, peningkatan kerjasama internasional, dan peningkatan mutu dan kualitas calon guru yang dihasilkan oleh Universitas Pendidikan Ganesha terutama dari segi penambahan wawasan Internasional.
Kegiatan PPL Luar Negeri di Prince Songkla University, Thailand diikuti oleh 12 orang mahasiswa yang berasal dari 6 jurusan yang berbeda diantaranya Program Studi Pendidikan Matematika, Program Studi Pendidikan IPA, Program Studi Pendidikan Jasmani, Kesehatan dan Rekreasi (Penjaskesrek), Program Studi Pendidikan Bahasa Inggris, dan Program Studi Teknologi Pendidikan .