Singaraja, Rabu 11 September 2024 – Lembaga Penjaminan Mutu dan Pengembangan Pembelajaran (LPMPP) melaksanakan kegiatan Sosialisasi Program Asistensi Mengajar di Satuan Pendidikan untuk Semester Ganjil Tahun 2024/2025 secara daring. Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan pemahaman dan panduan kepada mahasiswa yang akan mengikuti program asistensi mengajar di berbagai satuan pendidikan.
Kegiatan sosialisasi dibuka oleh Kepala LPMPP, Prof. Dr. I Made Tegeh, M.Pd. Dalam sambutannya, Prof. Made Tegeh menekankan pentingnya program asistensi mengajar sebagai bagian dari pengembangan kompetensi mahasiswa dalam menghadapi tantangan dunia pendidikan yang semakin kompleks. “Program ini diharapkan dapat membantu mahasiswa memperoleh pengalaman praktis dalam dunia pendidikan serta memperkuat kemampuan pedagogik mereka,” ujar Prof. Made Tegeh.
Sosialisasi ini juga menghadirkan Ketua Panitia Program Asistensi Mengajar, Dr. I Putu Mas Dewantara, S.Pd., M.Pd., yang menyampaikan materi terkait teknis pelaksanaan program tersebut. Dalam paparannya, menjelaskan berbagai aspek penting dari program asistensi mengajar, termasuk persyaratan peserta, tanggung jawab mahasiswa di lapangan, serta cara berkoordinasi dengan satuan pendidikan yang dituju.
Program Asistensi Mengajar ini merupakan salah satu langkah LPMPP untuk mendukung pengembangan kompetensi pendidikan bagi mahasiswa dan membantu meningkatkan kualitas pendidikan di berbagai jenjang pendidikan formal. Dengan kegiatan ini, diharapkan mahasiswa dapat menjalankan tugasnya sebagai asisten pengajar dengan lebih baik dan memberikan kontribusi positif bagi kemajuan pendidikan di Indonesia. Sosialisasi daring ini diikuti oleh mahasiswa dari berbagai fakultas, yang nantinya akan terlibat langsung dalam pelaksanaan program ini di semester ganjil mendatang.