Singaraja- Universitas Hindu Negeri (UHN) I Gusti Bagus Sugriwa Denpasar melakukan kunjungan ke Undiksha bertujuan untuk melihat pelaksanaan sistem SPMI, SPME, dan Akreditasi Internasional yang sudah dilakukan oleh Undiksha saat ini. kegiatan kunjungan ini disambut baik oleh Undiksha dan disambut oleh Pimpinan beserta semua Staf yang berada di Lembanga Pengembangan Pembelajaran dan Penjaminan Mutu (LPPPM) Undiksha yang dilaksanakan di ruang pertemuan LPPPM Undiksha, dalam kegiatan kunjungan ini Ketua LPPPM Prof. Dr. I Made Ardana, M.Pd. sambutan yang didampingi oleh Sekretaris LPPPM Dr. I Gusti Lanang Agung Parwata, S.Pd, M.Kes., Kepala PJM Prof. Dr. I Nyoman Kanca, M.S., Sekretaris PJM Dr. Made Agus Dharmadi, S.Pd., M.Pd., dan Ketua Divisi Akreditasi Internasional Dr. phil. Dessy Seri Wahyuni, S.Kom., M.Eng. Sekretaris PJM Undiksha Dr. Made Agus Dharmadi, S.Pd., M.Pd. memberikan pemaparan terkait pelaksanaan sistem SPMI, SPME, dan Akreditasi Internasional yang sampai saat ini Undiksha aka segera divisitasi oleh AQAS. Universitas Hindu Negeri I Gusti Bagus Sugriwa Denpasar berkomitmen bisa mengikuti jejak Undiksha dengan berkunjung langsung ke Undiksha demi mendapatkan informasi langsung demi mencapai unggul.